Google
 

Friday, May 9, 2008

5 Langkah Mengganti Logo Google dengan Nama Anda


Anda pasti kenal yang namanya Google, mesin cari populer dengan latar halaman bernuansa putih sederhana plus logo "Google" di atas kotak mesin carinya.

Jika Anda bosan dengan tampilan logo tersebut, Anda bisa membuat halaman seperti Google dengan nama Anda. Caranya sangat mudah. Cukup klik-klik saja logo dan style yang diinginkan, dalam sekejap Anda akan bisa memiliki halaman mesin cari seperti Google dengan nama Anda. Simak langkahnya:

1. Buka situs http://www.funnylogo.info/create.asp
2. Masukan nama yang Anda inginkan pada situs tersebut.
3. Tentukan style tulisan yang diinginkan, misal: Google Style.
4. Klik "Create My Search Engine".
5. Setelah itu akan muncul tampilan "Situs Google" dengan logo yang kita inginkan.

Untuk membuat tampilan tersebut menjadi halaman default ketika Anda membuka browser, copy alamat yang tertera pada Address.

Untuk Browser Internet Explorer (IE):
1. Klik menu Tools - Internet Options
2. Pilih tab General, lalu ubah field Home Page dengan alamat tersebut.

Untuk Browser Mozila:
1. Klik menu Tools - Options
2. Pilih tab Main, lalu ubah field Home Page dengan alamat tersebut.
3. Pada field When Firefox starts, pilih settingan Show my home page, lalu klik OK.

Setelah semua langkah dilakukan, Anda bisa mencoba membuka browser dan melihat hasilnya.
Irmawan - detikinet

Tuesday, May 6, 2008

Cara medaftarkan web/blog ke google

Sebenarnya cara yang relatif mudah untuk menarik pengunjung ke blog kita. ialah banyak-banyaklah berkunjung ke blog lain, isi shoutboxnya dan kalau perlu berkomentar, semakin akrab semakin baik. karena dengan cara demikian sebenarnya kita telah beriklan tentang keberadaan blog kita sendiri .

Namun jika blog kita ingin menarik pengunjung dari hasil pencarian - dan ingin terindex ke dalam mesin pencari (Search Engine) seperti google dan yahoo. yang harus kita lakukan adalah mendaftarkan blog kita ke dalam mesin pencari tersebut.

Caranya :
Untuk google. ( dgn istilah " mensubmit " Sistem Sitemap )
1.Buka situs www.google.com/addurl
2.Isikan alamat web/blog kita pada URL
3.Comments untuk memberi informasi mengenai isi blog kita
4.Ketikkan pada kotak optional sesuai gambar yang tersedia lalu klik addurl

Friday, May 2, 2008

Tips Mempercepat Koneksi Internet

Pada Saat anda browsing atau membuka suatu website di internet entah dari warung internet ataupun dari rumah, mungkin anda sering mengeluh akan lambatnya akses untuk menampilkan website tersebut. Padahal akses internet di Indonesia sekarang ini masih terhitung mahal. Sebenarnya ada cara-cara mudah untuk meningkatkan kecepatan akses internat anda tanpa harus membayar biaya lebih mahal. Beberapa diantaranya adalah dengan menyetting browser kita, menggunakan openDNS, dan menggunakan Google Web Accelerator.

Untuk menerapkan trik-trik tersebut sangat mudah. Cara pertama yaitu menyetting browser dapat dilakukan oleh pengguna Internet Explorer dan Mozilla Firefox. Bagi pengguna Internet Explorer klik menu [Tools] [Internet Option], klik tab [General]. Pada opsi "Temperory Internet files", klik [Settings] lalu Geser slider-nya. Hal itu untuk membuat cache (lokasi penyimpanan sementara) untuk web yang anda buka, sebaliknya disediakan sekitar 5% dari Hard disk.

Bagi pengguna Mozilla Firefox anda dapat mengetikkan "about:config" pada address bar,. setelah itu ubah "network.http.pipelining" dan "network.http.proxy pipelining" menjadi "true", serta isi "network.http.pipelining.maxrequests" antara 30 –100 ( semakin besar semakin cepat ). Yang terakhir klik kanan dimana saja dan pilih New->Integer , tuliskan "nglayout.initialpaint.delay" lalu isi dengan 0.
Untuk trik kedua, pertama anda harus mendaftar di www.openDNS.com . Setelah itu masuk ke Control Panel dari start menu, pilih network connections lalu pilih koneksi anda dan klik tombol properties. Pada bagian Internet protokol anda bisa pilih TCP/IP dan klik properties. Masukkan angka 208.67.222.222 dan 208.67.220.220 pada opsi DNS dan restart komputer anda.

Setelah melakukan 2 tips di atas sekarang anda pasti akan mendapat kecepatan akses yang lebih kencang. Bagi yang masih belum puas dengan kecepatan aksesnya sekarang dapat menggunakan trik yang ke tiga yaitu Google Web Accelerator. Google Web Accelerator di desain khusus untuk mempercepat akses internet anda, khususnya anda yang menggunakan koneksi broadband (pita lebar) seperti Cable dan DSL. Untuk anda yang menggunakan koneksi lain seperti Dial-up (Telkomnet Instant atau Speedy) maupun satelit atau wave, Google Web Accelerator juga dapat mempercepat aksesnya.

Untuk memakai Google Web Accelerator anda harus memenuhi kriteria antara lain Operating System anda harus Windows XP atau Windows 2000 dan browser anda harus Internet Explorer 5.5+ atau Mozilla Firefox 1.0+. Kalau untuk browser lainnya sebenarnya juga bisa, tetapi anda harus meng-konfigurasi proxy settings dari browser anda dengan menambah 127.0.0.1:9100 pada HTTP. Setelah anda melakukan instalasi, Google Web Accelerator akan menampilkan icon kecil di atas browser anda dan icon tray di pojok bawah layar komputer. Anda dapat mengunduh Google Web Accelerator di http://webaccelerator.google.com.

Sumber : telkom.net

Thursday, May 1, 2008

Cara Bermain dan Menghindari IT di Kantor

Untuk setiap halangan yang ada untuk mengakses media sosial di tempat kerja, ada solusinya. Mungkin anda takut mencoba beberapa hal ini karena anda tidak yakin seberapa banyak divisi IT, bos, atau bahkan teman kerja anda mengamati anda. Anda tidak ingin terlihat bermalas - malasan setiap hari, bukan? Walaupun begitu, bahkan karyawan yang paling giat pun berhak beristirahat dari waktu ke waktu.

Apabila departemen IT telah mengunci PC anda, anda tidak dapat menginstal, mengunduh, dan banyak situs diblokir, bagus! Berarti depertemen IT anda bekerja dengan baik. Tetapi inilah beberapa cara mengatasi halangan - halangan ini.


Bawa browser anda sendiri
Hanya karena PC anda dikunci, port USB anda kemungkinan besar masih tersedia. Hanya perusahaan paling paranoid yang memblokir CD dan USB. Apabila anda dapat membuka file yang disimpan di sebuah USB, maka anda masih beruntung.

Dari rumah, siapkai sebuah USB dengan paket aplikasi PortableApps. Edisi standar menawarkan alat - alat kantor yang dapat anda bawa termasuk edisi portabel untuk OpenOffice, Sunbird, Thunderbird dan anti virus.

Akan tetapi yang paling penting, PortableApps menawarkan Firefox, yang kita tahu merupakan sebuah keharusan untuk para penggemar media sosial. Seperti cara pemakaian Firefox di PC biasa, siapkan Firefox portabel anda dengan semua toolbar, bookmarklet dan addon yang biasa anda pakai.



Ingin chatting
Apabila anda dilarang menginstal aplikasi chat seperti MSN Messenger, Yahoo Messenger, anda dapat mencoba Gaim Portable yang datang dengan paket Portabel Apps yang anda instal.

Apabila aplikasi ini tidak bekerja, mungkin alternatif berbasis web seperti Meebo dapat memenuhi keinginan anda. Anda juga boleh mencoba extension Firefox untuk Meebo.

Akan tetapi, pekerja IT yang pintar mungkin telah mendengar Meebo dan memblokir situs ini dari firewall. Ada lagi beberapa alternatif lain seperti MSN Web Messenger, Yahoo! Web Messenger, AIM Express, Kool IM, ILoveIM, Mabber, Snimmer, Google Talk Gadget, ebuddy dan banyak lagi.

Tetapi, anda juga harus berhati - hati, apabila peraturan perusahaan tertulis mengatakan bahwa instant messaging tidak diperbolehkan, tertangkap basah menggunakan aplikasi - aplikasi ini dapat membuat anda dikenakan sanksi.

Untuk anda yang paranoid, gunakan saja ponsel anda. Hari ini, sudah banyak sekali ponsel pintar yang datang dengan chat client, apabila tidak, unduh saja client favorit anda dari web: MSN Mobile, Mobile AIM dan Google Talk.



Berselancar blog
RSS. RSS. RSS. Apabila anda masih belum menggunakan feed reader online seperti Google Reader atau Bloglines, mulailah sekarang juga.

Opsi lainnya adalah dengan menggunakan Outlook. Di banyak kantor, Microsoft Office sudah ada di setiap komputer. Apabila perusahaan anda sudah menggunakan Outlook 2007, anda dapat membaca RSS anda dari program tersebut tanpa perlu aplikasi tambahan lain.

Friendster di kantor
Apa? Facebook diblokir? Gunakan situs - situs proxy. Apabila anda sangat membutuhkan Friendster, Facebook, Bebo, YouTube, Digg, Mixx atau situs apapun yang diblokir, cobalah proxy seperti VisitSitesAtWork, Access Facebook atau Facebook Firewall.

Tips bagi karyawan
Anda juga harus tahu cara cepat menyembunyikan aktivitas anda. Di sebuah PC Windows, gunakan Alt+Tab untuk berganti aplikasi. Hanya buka dua pada saat yang bersamaan, agar anda tidak melakukan kesalahan dalam menekan Alt+Tab saat bos anda mendekat.

Atau bahkan lebih baik lagi, gunakan fitur Virtual Desktop yang memungkinkan anda untuk membuka beberapa desktop sekaligus, satu untuk kerja, satu untuk kegiatan web anda. Dengan ini, saat anda membuka desktop kerja anda, bahkan aplikasi - aplikasi web lainnya yang anda pakai tidak akan terlihat di toolbar Windows.

Mengapa?
Mengapa saya memberi tahu ini kepada seluruh dunia? Karena manajer IT yang standar sudah seharusnya tahu semua hal ini dan bagaimana cara menanggulanginya. Semua perusahaan yang khawatir dengan produktivitas karyawan harus menentukan sendiri seketat apa mereka ingin mengatur karyawan mereka dan mengambil langkah - langkah yang sesuai untuk memblokir dan memonitor aktivitas karyawan.(ReadWriteWeb)